Resolusi Sang Juara Untuk 2012

Respons: 0 komentar
Ada awal pasti ada akhir, karena Tuhan telah menciptakan segala sesuatu itu berpasang-pasangan. Kita telah mengawali tahun 2011, dan kini kita akan mengakhiri tahun 2011. Semoga saja kita termasuk kedalam golongan orang-orang yang telah menjalani tahun 2011 ini sebaik mungkin.

Setiap Pribadi yang mantap itu memiliki tujuan hidup yang jelas. Dia terus merencanakan perubahan-perubahan dalam hidupnya untuk mencapai segala hal yang menjadi impiannya. Teruslah berpikir dan berkarya dan janganlah berhenti bersyukur. Manfaatkan fasilitas apapun yang telah kita miliki, bukan mengeluh dengan apa yang belum kita miliki, karena dengan terus berkarya kita akan dapatkan apa yang belum kita miliki. Itulah salah satu prinsip dasar yang harus ada dalam diri kita.


Sederet rencana perubahan dan target hidup juga kita perlukan dalam menjalani tahun 2012 ini. Karena dengan adanya target, hidup ini akan lebih jelas dan akan memiliki kepuasan tersendiri ketika kita berhasil mencapainya. Saya sendiri memilki sejumlah resolusi yang ingin saya laksanakan untuk tahun 2012 ini.

1.            Mengikuti dan menjuarai lomba 
Saya seorang pemula dalam dunia blogging, ini adalah lomba blog pertama yang saya ikuti, lomba blog dari speedy inilah menjadi pilihan pertama, ini lomba yang sangat menarik dan mendidik. Kita diajak untuk dapat menginstropeksikan diri dan menyusun perubahan kedepannya. Jadi lomba ini dapat meningkatkan kualitas diri seseorang. Sejujurnya ini adalah kali pertama saya membuat resolusi, semuanya berawal dari Speedy, karena itu saya ucapkan terima kasih banyak Speedy.
Dengan segala keterbatasan ilmu yang saya miliki dalam dunia blogging, saya tetap yakin Insya Allah saya mampu bersaing dengan para master blogging lainnya, saya juga optimis kedepannya dapat menjadi seorang master dalam dunia blogging (amiin..). Saya akan terus berusaha dan meningkatkan kreativitas. Ganbatte \^0^/
Selain itu hal yang menyenangkan dari mengikuti lomba blog ini adalah saya langsung memulai resolusi diawal permulaan tahun ini.
2.            Fasilitas Internet 
Berkarya dengan apa yang ada untuk mendapatkan yang apa belum dimiliki, begitulah seterusnya. Saat ini saya dengan bermodalkan sebuah modem yang saya rasa kecepatan internetnya sangatlah lambat dan sering terputus koneksinya. Dengan berusaha serta diiringi do’a, harapannya tahun 2012 ini saya dapat memperbaiki fasilitas internet. Kesimpulannya adalah memiliki akses internet yang lebih baik dengan menggunakan layanan dari Speedy (Speedy Flash)
3.            Semakin aktif berinternet
Aktif yang dimaksud disini adalah aktif dalam melakukan hal-hal yang bermanfaat(positif), seperti ngeblog, membaca artikel maupun berita baik dari dalam maupun luar negeri, dan lain sebagainya. Dengan begitu kita akan menjadi sosok yang memiliki wawasan luas karena dengan sering membaca pikiran kita akan terus terbuka dan terupdate serta tidak tertinggal atau pun tenggelam dengan perkembangan zaman yang semakin maju. Itulah perubahan yang ingin dicapai karena selama ini saya lebih sering tertutup mengenai dunia luar disebabkan hanya mengetahui sedikit melalui percakapan, atau menonton dari televisi. Terbatasnya fasilitas internet membuat saya jarang berselancar didunia maya.
4.            Bahasa
Bahasa merupakan salah satu elemen terpenting dalam kehidupan, bahasa merupakan sebuah kode yang digunakan seseorang untuk dapat berkomunikasi dengan orang lain,  dan kemampuan berbahasa menjadi sangat penting ketika menyadari dunia yang semakin sempit semenjak lahirnya internet, selama ini saya hanya mampu menguasai bahasa Indonesia dan bahasa daerah saya yaitu bahasa Aceh, serta hanya mampu memahami sedikit bahasa inggris secara pasif. Harapannya dengan memanfaatkan apa yang saya miliki saat ini terutama dengan internet, saya akan berusaha supaya dapat memenuhi resolusi untuk menguasai bahasa Inggris, sedikit bahasa Jepang dan sedikit bahasa Arab. 
5.            Berpenghasilan       
         Usia yang terus bertambah hingga sekarang telah berumur 17 tahun, saya masih mengemis kepada orang tua saya, menurut saya ini hal yang memalukan sebagai manusia yang diberikan kemampuan lebih untuk dapat mengembangkan akal pikirannya, belum dapat menghidupi dirinya sendiri setelah hidup lebih kurang 6205 hari. Pastinya juga karena faktor orang tua yang sangat baik kepada saya, dan Insya Allah ditahun 2012 harapannya saya dapat memiliki penghasilan sendiri dengan jumlah yang tidak saya tentukan.
Usaha yang mungkin bisa saya lakukan adalah mencari uang melalui internet, Ngeblog bisa menjadi salah alternatif bagi saya sebagai seorang pemula, dan bila nantinya berhasil dan terus maju bukan hal yang mustahil saya dapat memiliki Web Hosting sendiri dimulai dari IDWebstar SILVER, meranjak ke IDWebstar GOLD atau bahkan IDWebstar PLATINUM
6.            Semakin banyak membaca
Membaca memang tidak dapat dipungkiri sebagai suatu kegiatan yang sangat bermanfaat karena dapat membuka cakrawala seorang insan, sehingga memiliki wawasan yang luas. Negara yang maju itu sudah pasti negara yang suka membaca. Dalam agama pun, membaca adalah hal yang dianjurkan.
Ayah saya sendiri sangat gemar membaca, namun saya akan berbeda dengan ayah saya, bila ayah saya suka membaca bacaan disebuah buku, saya akan menggemari membaca diinternet seperti membaca e-book, ataupun sekedar membaca artikel dan berita, termasuk juga menonton Televisi edukasi Online dari Speedy yang sangat bermanfaat. Semoga saja hal-hal tersebut dapat saya wujudkan semuanya setelah melalui beberapa proses berkarya.
Dan saya rasa demikianlah beberapa perubahan yang menjadi target saya untuk tahun 2012 ini.
Perubahan itu perlu, melakukan perubahan sekarang dapat merubah masa depan anda. Jika kita tidak berencana melakukan perubahan apapun untuk tahun kedepannya, maka anda tetap melangkah ditempat yang sama dan lama-kelamaan dapat menjadi seseorang yang tenggelam dalam perkembangan jaman, dan dunia tidak membutuhkan pemikiran orang yang seperti itu. Perubahan itu memang sulit, dan yang paling sulit itu adalah memulainya, selanjutnya anda hanya menerima hasil perubahan itu. Suatu kebanggaan dan pasti timbul kepuasan tersendiri bila dapat melaksanakan resolusi ditahun 2012 ini.
Semoga lomba membuat resolusi dari Speedy ini dapat membawa perubahan baik kepada kita semua dan semoga Speedy terus berpartisipasi membangun bangsa Indonesia menjadi lebih maju. 

No comments :

Post a Comment

Copyright © Terbaru dan Terunik

Designed By: Habib Blog